14 Januari 2013
Wujudkan Resolusi Bebas Utang (Serius) di Tahun Baru
Pakar keuangan Andrés Gutiérrez memberi Anda tip membuat resolusi keuangan dan membuat tahun 2013 Anda bebas utang.
Jadi, seperti apa tujuan keuangan yang direncanakan dengan baik? Gutiérrez menyarankan panduan dasar yang terukur: dibatasi oleh waktu, spesifik, tertulis dan terukur. Mengatakan "Saya akan terbebas dari utang" tapi tanpa ada usaha bukanlah rencana yang sukses. Sebagai contoh, seseorang yang memiliki utang sebesar Rp120 juta bisa mengelola tujuan seperti berikut:
Batas waktu: "Saya akan bebas utang pada Januari 2014" merupakan tujuan dengan batas waktu, namun, apakah realistis? Bagaimana dengan anggaran Anda saat ini? Mungkin lebih baik ambil jangka waktu dua tahun untuk melunasi Rp5 juta per bulan daripada membayar Rp10 juta setiap bulan.
Spesifik: Tentukan tujuan Anda lebih jauh dengan memutuskan bagaimana utang tersebut akan dibayar. Beberapa contoh termasuk pengaturan dana terpisah, mengalokasikan gaji, menjual barang-barang bernilai tinggi (seperti mobil atau perhiasan), atau merencanakan penjualan tanah selama beberapa tahun.
Ditulis: "Ketika Anda menuliskan (tujuan Anda), sisi emosional Anda akan teralihkan oleh sisi rasional Anda," kata Gutiérrez, yang merekomendasikan pasangan menuliskan tujuan pengurangan utang, serta anggaran mereka. Itu adalah kegiatan yang banyak pasangan (terutama orang Latin) tampaknya sering tidak lakukan.
Pengukuran: Beberapa orang mungkin perlu mengecek secara cepat perkembangan tujuan mereka setiap kuartal atau pertengahan tahun untuk memastikan mereka tetap berada di jalur yang tepat.
Menjaga agar rencana tetap dapat dipertanggungjawabkan
Ketika berbicara tentang kesuksesan tujuan, akuntabilitas adalah kuncinya, kata Gutiérrez. Pasangan perlu berunding bersama hingga menyepakati tujuan yang sama, serta membuat pengaturan anggaran. Tujuan, dan anggaran untuk mendukung mereka, harus ditulis secara rinci dengan rencana untuk duduk bersama mendiskusikannya mengukur kemajuan mereka.
Saat seseorang belum memiliki pasangan, banyak orang cenderung hidup tanpa akuntabilitas keuangan yang memadai, biasanya dengan sikap "Saya bisa menghabiskan apa pun, kapan saja saya inginkan.” Ini mentalitas yang bisa menghambat kesuksesan finansial mereka.
"Orang lajang perlu menyingkirkan mentalitas manja dan menjadi orang yang lebih dewasa," kata Gutiérrez. Dia menyarankan mereka yang berutang untuk tetap bertanggung jawab kepada seseorang yang mereka hormati untuk membantu mereka mewujudkan tujuan keuangan dengan baik.
"Bertanggungjawablah kepada seseorang yang mencintai Anda sehingga dapat mengatakan hal yang sebenarnya ketika Anda membutuhkan bantuan mereka. Dan, sebelum membuat keputusan finansial yang besar, konsultasikan kepada seseorang yang Anda hormati. Entah itu seorang teman atau anggota keluarga, setiap orang harus memiliki orang yang bisa diandalkan hidupnya."
Pakar keuangan Andrés Gutiérrez merupakan pembawa acara “The Andrés Gutiérrez Show” dan pembuat Paz Financiera. Seorang pengusaha sukses dan pemilik usaha kecil, Andrés Gutiérrez tahu bagaimana rasanya memulai sesuatu tanpa memiliki apa-apa dan mengumpulkan kekayaan yang bertahan lama.
Setelah membawakan sebuah program keuangan radio San Antonio, ia sering tampil sebagai ahli keuangan di jaringan televisi Telemundo. Andres bergabung dengan tim Dave Ramsey pada 2009 untuk menyampaikan nasihat keuangan kepada masyarakat yang berbahasa Spanyol.
sumber: she.yahoo.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar